Rimanews.id – Fajar Sadboy menjadi salah satu artis viral yang karirnya tetap konsisten di tengah banyaknya artis baru bermunculan. Padahal dulu dimasa kecilnya kerap diremehkan.

Berbeda dengan rekan artis viral lainnya, yang hanya muncul di TV ketika viral lalu menghilang.

Fajar, justru sampai saat masih sering tampil di acara TV, syuting film, bahkan diundang di banyak podcast. Ia sudah menikmati buah dari kesabaran dan kerja kerasnya selama ini.

Lantas seperti apa kehidupan masa kecil Fajar sebelum dikenal publik?

Fajar merupakan lelaki kelahiran Gorontalo 31 Mei 2007. Usianya saat ini sudah 17 tahun. Sebelum menjadi viral, Fajar adalah seorang anak yang lahir dan dibesarkan di Desa Duano, Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.

Sejak dulu, Fajar memang sering menjadi perhatian banyak orang karena tingkahnya yang dianggap lucu.
Baca Juga: BSI Optimalkan Seluruh Layanan, Dukung Kelancaran Transaksi Finansial PON XXI 2024

Ia sering membuat kalimat-kalimat puitis yang menggambarkan perasaannya kepada seorang wanita atau tentang hidup yang ia jalani.

Hingga beberapa tahun lalu, vidionya yang menangisi seorang teman perempuannya viral di Sosial Media..

Hal itu pun membuat Fajar semakin di kenal luas. Tidak hanya masyarakat Gorontalo namun se- Indonesia.

Namun, Fajar tidak hanya mengandalkan keviralan itu. Ia terus berusaha menjadi orang yang menghibur banyak orang dengan lawakan khasnya.
Karena itulah Fajar sampai saat ini tetap dikenal dan disenangi banyak orang.

Temukan juga kami di Google News.