JAKARTA – Direktur Utama (Dirut) Perusahaan umum daerah (Perumda) Pasar Jaya, Arief Nasruddin dikabarkan positif terpapar virus Corona Covid-19.
Wakil Gubernur (Wagub) DKI, Ahmad Riza Patria mengaku, mendapat kabar bawahannya positif Covid-19.
“Ya, informasinya begitu (Dirut Pasar Jaya positif Covid-19). Nanti saya cek lagi kepastiannya,” kata Ariza, panggilan akrabnya, di Balai Kota DKI, Selasa (18/8).
Politisi Partai Gerindra itu mengaku mendapatkan informasi ini beberapa waktu lalu. Namun, belum mengonfirmasi hal ini secara langsung ke Arief. “Saya belum sempat cek,” kata Riza.
Ketua Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI) Jakarta Raya, Syarief Hidayatulloh membenarkan pernyataan Wagub Ariza.
Sebagai sahabat Arief Nasruddin, Syarief langsung berkomunikasi via pesan WhatsApp.
“Saya menyampaikan bahwa Dirut Perumda Pasar Jaya betul positif corona. Saya komunikasi melalui WhatsApp. Beliau membenarkan dan minta didoakan agar segera sembuh,” kata Syarief kepada wartawan.
Disebutkan Syarief, hingga pagi ini, Arief Nasruddin kondisinya kian membaik. Sementara ini, Arief berhenti bekerja dan tak meninjau langsung packaging dan diatribusi bantuan sembako untuk warga Jakarta di gudang dan kantor Perumda Pasar Jaya.
Dikatakannya hampir dua pekan Arief dalam kondisi sakit. Setelah dirawat di rumah sakit, kini telah dipindahkan untuk isolasi mandiri.
“Alhamdulilah sampai pagi ini kondisi sudah membaik. Karena sayang sama semua karyawan dan sayang sama warga yang lain, dirinya lebih baik isolasi mandiri, demi kepentingan semua,” kata Syarief.
Karenanya dia berani memastikan, kondisi pekerjaan Perumda Pasar Jaya sama sekali tidak terganggu.
“Untuk kantor pusat sampai saat ini masih diliburkan bekerja masing-masing di rumah dan akan di Buka kembali pada tanggal 24 Agustus 2020 nanti,” katanya.
Syarief pun memgapresiasi Perumda Pasar Jaya yang sudah maksimal berjuang memenuhi kebutuhan warga.
“Semua tenaga dan pekerja patut diacungi jempol. Direktur Perumda Jaya Arief Nasrudin juga yang sudah bekerja semaksimal mungkin melayani warga Jakarta. Kita doakan bersama cepat sembuh. Serta segera tracing kontak agar segera dapat dilacak dan diisolasi,” paparnya.
Tokoh masyarakat Jakarta Selatan ini kembali meminta warga mematuhi anjuran Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Yakni terus menjalankan protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19.
“Patuh dan disiplin kepada protokol kesehatan. Pakai masker kemanapun dan di manapun di luar ruangan, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun,” pesannya.
Tinggalkan Balasan